Woow... cita-cita dari kecil mau pergi ke Jepang alhamdulillah akhirnya kesampaian juga! XD
Perjalanan babymoon berdua sama suami (bertiga sama si calon bayi dalam kandungan) ini berlangsung selama 8 hari (tambah 2 hari untuk PP ke Indonesia) di minggu kedua bulan ini. Sebenarnya mau cerita banyak tentang pengalaman jalan-jalan kami di sana, mudah-mudahan ada kesempatan ya untuk menuliskannya di sini. Sebelumnya, yang pertama kali ingin saya share adalah di mana lokasi terbaik mencari oleh-oleh untuk dibawa pulang ke tanah air dan berapa kisaran harganya (untuk beberapa item). Ini penting banget buat mengatur itinerary (jadwal perjalanan) kita nanti biar gak boros waktu dan tenaga (dan gak bikin para bapak-bapak yang gak suka shopping itu marah-marah, hihi) dan pastinya untuk mengalokasikan budget oleh-oleh sejak dini karena Jepang termasuk negara paling muahaal di dunia... >.<
Meskipun tulisan ini bersifat subjektif berdasarkan pengalaman saya dalam satu kali kunjungan ke tiap lokasi, mudah-mudahan tetap bisa membantu buat para calon pelancong yang punya niat pergi ke sana.
Kalau begitu, mari kita mulaaii...